Steven Gerrard Galaxy Logo |
Hello, rumahdesa1n akan
men-share tutorial membuat efek Galaxy Logo dengan photoshop (How to Make Galaxy Design on Photoshop), Apa itu
efek Galaxy Logo? Efek Galaxy Logo yaitu membuat wajah seseorang berwarna
galaxy, hampir sama seperti double exposure tapi cara membuat galaxy logo pada wajah sangat cepat dan mudah.
Yang harus dilakukan pertama kali adalah download gambar galaxy. Banyak situs yang menyediakan gambar galaxy, salah satunya adalah di Galaxy - Pixabay atau jika tak ingin repot bisa kalian save gambar galaxy yang saya bagikan di bawah artikel ini.
Yang harus dilakukan pertama kali adalah download gambar galaxy. Banyak situs yang menyediakan gambar galaxy, salah satunya adalah di Galaxy - Pixabay atau jika tak ingin repot bisa kalian save gambar galaxy yang saya bagikan di bawah artikel ini.
Kami akan menjelaskan
secara detail tutorial membuat Galaxy Logo agar kalian paham, dan bisa langsung
praktik dengan berbagai versi photoshop. Oke langsung saja tutornya, tanpa
banyak basa-basi seperti biasanya, simak dibawah tutorialnya.
Cara Membuat Efek Galaxy Logo di Photoshop
1. Pertama yang pasti buka
Photoshop kalian, terserah menggunakan Photoshop versi berapapun, kami
menggunakan versi CS5
2. Pilih gambar/wajah
seseorang yang akan diberi efek Galaxy Logo, jika tidak ada stok gambar galaxy,
tenang akan kami share di akhir postingan ini karena itu simak dengan seksama
3. Seleksi sekeliling wajah
menggunakan Lasso Tool (L) hasil akhir seleksinya seperti gambar dibawah ini
4. Setelah wajah objek
terseleksi tekan CTRL+J untuk menduplikat wajah agar lepas menjadi layer baru
5. Buka Threshold, dimana
itu Threshold, klik Image – Adjustment – Threshold, ya itu dia Threshold, jika
masih bingung lihat gambar
6. Atur Threshold sesuai
selera agan masing-masing
7. Jika ada bagian yang
sepertinya ingin dihapus dari Threshold tadi caranya mudah, seleksi bagian yang
ingin dihapus dengan Lasso Tool kemudian hapus menggunakan Erase Tool
8. Selanjutnya buat dokumen
baru dengan cara klik CTRL+N untuk memindahkan wajah yang telah di Threshold
tadi, tapi mindahinnya pakai cara Color Range dan pilih warna hitam dari wajah,
Select – Color Range
9. Jika ada warna putih di rambut
karena kurangnya seleksi bisa diatasi dengan membrush sedikit bagian tersebut
10. Kemudian, lakukan hal
terpenting, buka gambar galaxy dan drag/letakkan di dokumen baru yang ada wajah
setelah Threshold tadi
11. Klik kanan pada gambar
galaxy dan pilih Create Clipping Mask, dan saksikan apa yang terjadi :D
12. Selanjutnya tinggal
geser gambar galaxy agar pas sesuai selera masing-masing dan beri tulisan agar
gambar lebih ramai dan edit background jika itu dirasa perlu
13. Dan inilah hasil akhir
dari tutorial kita kali ini
Bagaimana
tutorial membuat galaxy logo dengan photoshop ala rumahdesa1n? Mudah bukan,
sebenarnya bisa dipersingkat langkah demi langkah tutor membuat galaxy logo pada wajah tapi kita buat lebih panjang agar kalian paham. Agar kalian tak mencari tutorial lain setelah membaca tutorial ini jadi tutorial membuat galaxy logo di rumahdesa1n mencakup apa yang orang lain bahas, heheh.
Namun jika masih belum paham juga bisa tinggalkan jejak dikomentar dan tanyakan apa yang tidak paham. Baca juga referensi tutorial Photoshop lainnya agar skill photoshop kalian lebih mumpuni. Skill mumpuni akan berakibat baik jika Anda bergelut dalam karir desain grafis. Oke gan sampai bertemu di postingan selanjutnya :D.
Baca-baca artikel lagu seperti makna lagu Lily Alan Walker di Musik-11.
Namun jika masih belum paham juga bisa tinggalkan jejak dikomentar dan tanyakan apa yang tidak paham. Baca juga referensi tutorial Photoshop lainnya agar skill photoshop kalian lebih mumpuni. Skill mumpuni akan berakibat baik jika Anda bergelut dalam karir desain grafis. Oke gan sampai bertemu di postingan selanjutnya :D.
Baca-baca artikel lagu seperti makna lagu Lily Alan Walker di Musik-11.
Stok Gambar Galaxy:
Thanks banget gan, tutorial galaxy logo di rumahdesa1n cepat dipahami gk kayak di blog lannya :D
ReplyDelete